Sambangi Warga Terdampak Banjir di Bekasi, Wagub Erwan Setiawan Pastikan Penanganan Berjalan Baik

JABAR21

- Redaksi

Kamis, 6 Maret 2025 - 19:40 WIB

5022 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KOTA BEKASI – Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan mendampingi Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Pratikno dan Menko Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono menyambangi korban terdampak banjir di Kota Bekasi, Kamis (6/3/2025).

Wagub Erwan Setiawan mengatakan, bencana banjir yang melanda Bekasi, Selasa (4/3) lalu, mengakibatkan kerugian besar bahkan sejumlah fasilitas umum seperti stadion, rumah sakit, pusat perbelanjaan hingga stasiun kereta api terendam air.

“Berdasarkan informasi yang diterima dari BPBD Kota Bekasi, terdapat tujuh kecamatan yang terdampak, yakni Bekasi Timur, Bekasi Utara, Bekasi Selatan, Medan Satria, Jatiasih, Pondok Gede, dan Rawalumbu,” terangnya.

Menurut Erwan, banjir yang terjadi di Kota Bekasi akibat curah hujan ekstrem sejak Senin (3/3), menyebabkan sungai-sungai di Kota Bekasi meluap dan menggenangi permukiman warga serta beberapa fasilitas umum.

“Kami juga terus melakukan koordinasi dengan BPBD Kota Bekasi dan pihak terkait lainnya guna membantu langkah-langkah tanggap darurat, terlebih mengurangi dampak bencana dan memastikan keselamatan masyarakat terdampak,” ucapnya.

Selain itu, sambung Erwan, dukungan sarana dan prasarana air bersih untuk keperluan sehari-hari bagi pengungsi juga telah didistribusikan ke posko-posko logistik milik Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).

Pemdaprov Jabar bersama dengan instansi terkait terus memantau kondisi di lapangan dan memastikan proses penanganan berjalan dengan baik.

“Identifikasi lanjutan terus dilakukan untuk memetakan kebutuhan penanganan jangka menengah dan jangka panjangnya,” ujarnya.

“Kami juga mengimbau Pemda Kota Bekasi dan masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi banjir susulan, melakukan evakuasi ke tempat yang lebih aman dan mempersiapkan kebutuhan dasar yang diperlukan, serta mengikuti instruksi petugas yang berwenang,” pungkas Erwan.  (RED)

Berita Terkait

Korban Kasus Pelecehan di Pondok Melati Merasa Diabaikan, Tuntut Keadilan
Banjir Bekasi Belum Surut, Warga Butuh Bantuan Mendesak
Pemda Provinsi Jawa Barat Turut Mengawasi Pembongkaran Pagar Laut di Bekasi
Sosialisasi Pilkada 2024 di Hari Tenang, SMSI Kabupaten Bekasi Dorong Partisipasi Masyarakat
Pasangan Calon Bupati & Wakil Bupati Kabupaten Bekasi Pemilihan Tahun 2024
KPUD Kabupaten Bekasi Gandeng Elemen Masyarakat dalam Sosialisasi
BRI Branch Office Tambun Panen Hadiah Mobil, Motor Hingga TV 43 Inch
Gawat..!! Pedagang Pil Koplo Akui Setor Uang Ke Aparat

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 18:41 WIB

Aswar Pimpinan Redaksi Cyberkriminal.com Akan Laporkan Pemilik Akun Instagram @tanteee_ikkaa ke Polisi Usai Menuding Wartawannya “BEGAL”

Kamis, 20 Maret 2025 - 14:31 WIB

Merajut Ukhuwah Menggapai Berkah PMII Kota Bandung Gelar Buka Bersama Serta Khotmil Qur’an

Senin, 17 Maret 2025 - 10:49 WIB

Terpilih Lagi:Ketua MKKS Siap Bangun Sinergitas Dengan Pemerintahan Yang Baru

Senin, 17 Maret 2025 - 10:16 WIB

KPK Temukan Tiga Clue Keterlibatan Ridwan Kamil dalam Kasus Korupsi Dana Iklan BJB

Selasa, 18 Februari 2025 - 08:19 WIB

AMAK Indonesia Gelar Unras, Desak KPK Ungkap Korupsi di DPUTRLH

Kamis, 16 Januari 2025 - 14:00 WIB

Delegasi Public Accounts Committee Malaysia Kunjungi Bandung, Perkuat Kerja Sama Pengelolaan Pemerintahan

Jumat, 3 Januari 2025 - 11:19 WIB

BIJB Kertajati Tetap Jadi Bandara Haji dan Umroh Tahun 2025

Senin, 30 Desember 2024 - 13:47 WIB

Bupati Bandung Bagikan Lagi Ribuan Ijazah yang Tertahan di Sekolah Secara Gratis

Berita Terbaru