UMKM Sulsel Raih Juara 1 Dalam Program Pemberdayaan Wirausahawan Perempuan Tingkat Nasional

REDAKSI JABAR21

- Redaksi

Selasa, 29 Oktober 2024 - 12:27 WIB

5067 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JABAR21, JAKARTA – SisBerdaya 2024 merupakan program pemberdayaan wirausahawan perempuan yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan bisnis dan keterampilan digital pelaku usaha agar mampu bersaing di pasar global. Diselenggarakan oleh Dana Indonesia bekerja sama dengan Ant Internasional, program ini menyasar wirausahawan perempuan dari berbagai penjuru Indonesia. Bertempat di Sarinah Indonesia, Jakarta mulai tanggal 8 hingga 10 Oktober 2024.

Program ini dilaksanakan dalam beberapa tahap, dimulai dengan pendaftaran di akhir bulan Juli dengan mengelompokkan langsung peserta ke tiga wilayah utama yaitu, Indonesia Barat (Sumatra, Kalimantan, Jawa di luar Jakarta Raya), Indonesia Timur (Sulawesi, Bali, NTT, NTB, Ambon, Papua), dan Jakarta Raya (Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi).

Pendaftaran program SisBerdaya 2024 telah dibuka sejak bulan 29 Juli lalu. Antusiasme pelaku UMKM perempuan di seluruh Indonesia akan kembalinya program ini, ikut ditandai dengan jumlah pendaftar yang mencapai lebih dari 1.800 orang.

Selanjutnya, para pendaftar disaring menjadi 195 finalis untuk berhak mengikuti pendampingan intensif secara daring. Sebanyak 30 peserta yang memenuhi syarat akan masuk tahapan berikutnya, berupa pendampingan dan pelatihan keterampilan selama satu bulan, oleh pakar professional dan praktisi dari mitra-mitra program.

Di akhir program, seluruh finalis memasuki masa penjurian. Para finalis diharuskan tampil dengan mempresentasikan proposal bisnisnya kepada juri-juri di bidangnya, seperti perwakilan DANA oleh Ibu Olla Harahap Director of Communication DANA Indonesia, Ant International oleh Noudhy Valdrino Director oF Public Policy and Business Development, Indonesia at Ant Internasional Kementerian Koperasi dan UMKM, Women’s World Banking, hingga UMKM seperti Sancraft dan aktivis disabilitas, Jaka Anom Ahmad Yusuf.

Babak Final digelar Di Sarinah Jakarta Indonesia. Dan Kurnia Mariatul Qiftih Perwakilan dari Sulawesi Selatan (Sulsel) Sebagai Pemenang Juara 1 Kategori Mikro dengan Produk unggulannya Coklat Chococawa dengan Brand MariQi Cake and Snack.

Kurnia Mariatul Qiftih mengatakan, semoga prestasi yang diraih bisa menjadi motivasi untuk terus bertumbuh, berkarya, membuat inovasi, mengembangkan usaha dan tentunya berdampak untuk Indonesia, ” ucapnya. (*)

Berita Terkait

12 Tersangka Kasus Dugaan Pemerasan Tambang Ilegal di Tuban Akan Laporkan Kasus ke Presiden Prabowo, Klaim Tak Bersalah
Aksi Mulia Polisi Bantu Ibu-Anak yang Kehabisan Tiket Bus Mudik
Sekda Herman Suryatman: Komitmen Kuat Kunci Sukses Jabar Jadi Provinsi Termaju
Ketua Umum AKPERSI Mendatangi Kementrian Desa Terkait Permintaan Maaf Pak Menteri Secara Terbuka
Anak Muda Jawa Barat Siap Guncang Industri Perhotelan dan Kapal Pesiar: Wulan Sri Maulani Resmi Pimpin DPD FKP-KPI Jawa Barat Periode 2024-2029!
KAKI Dukung Jaksa Agung Burhanuddin Rehabilitasi dan Restoratif Justice Pengguna Narkoba
Masa Tenang Pilkada, Gus Kholil: Semua Harus Menjaga Keamanan dan Ketertiban
Tongkat Estafeta di Polresta Bandara Soetta, AKBP Ronald Sipayung Resmi Jabat Kapolresta

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 05:16 WIB

Bentrok Warnai Eksekusi Showroom di Makassar, Polisi Kerahkan 900 Personel

Jumat, 25 April 2025 - 14:06 WIB

Kinerja Panitia Kongres IV IKA SMANSA Disoroti Sejumlah Alumni Lintas Angkatan, Ir. Arfandy : Sampai Hari Ini Belum Ada Calon Ketua Karena Tidak Ada Penjaringan

Jumat, 25 April 2025 - 10:30 WIB

Polisi Berantas Premanisme di Kawasan Industri, Tiga Pelaku Diamankan

Rabu, 23 April 2025 - 16:32 WIB

Liga A5 Cup Kembali Digelar, Total Hadiah Capai 22 Juta Rupiah

Rabu, 23 April 2025 - 15:00 WIB

Aliansi Masyarakat Sukabumi Soroti Lemahnya Sistem Perlindungan Perempuan Pasca Kasus Kekerasan Seksual Oknum Dokter

Rabu, 23 April 2025 - 05:46 WIB

13 Tahun Terbaring, Kapolres Pelabuhan Makassar Datangi Warga Lumpuh dan Bawa Harapan Baru

Selasa, 22 April 2025 - 05:22 WIB

Jaga Gerbang Ekonomi, Kapolres AKBP Rise dan Pelindo Sepakat Perkuat Pengamanan Pelabuhan Makassar

Jumat, 18 April 2025 - 14:22 WIB

Polsek Ujung Tanah Amankan Gereja Saat Jum’at Agung, Ibadah Jemaat Khidmat dan Aman

Berita Terbaru