Polsek Cibeunying Kidul Gercep Ciduk Pelaku Penusukan di Wilayah hukum Polsek Cibeunying Kidul

REDAKSI JABAR21

- Redaksi

Kamis, 3 Oktober 2024 - 11:41 WIB

5064 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JABAR21, KOTA BANDUNG – Unit Reskrim Polsek Cibeunying Kidul Polrestabes Bandung dipimpin Kapolsek dan Kanit Reskrim menangkap pelaku penusukan terhadap korban seorang Pemuda yg bernama Sdr. JALAK CAKRA BUANA

Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Babakan Andir No.88/208B Rt 006 Rw 002 Kel. Padasuka Kec. Cibeunying Kidul Kota Bandung pada hari Senin tanggal 30 September 2024 pukul 15.30 WIB.

Sebelumnya Piket Fungsi Polsek Cibeunying Kidul Polrestabes Bandung menerima laporan kejadian penusukan, gerak Cepat Unit Reskrim bersama Piket Fungsi mendatangi TKP dipimpin langsung Kapolsek Cibeunying Kidul Kompol Suparman, A.md., S.E., MM

Setibanya di lokasi Unit Reskrim melakukan olah TKP serta memberikan pertolongan kepada korban dan membawa korban ke RS Santo Yusuf.

Berangkat dari bukti CCTV serta keterangan saksi, Kanit Reskrim IPTU Suwarto, berhasil melakukan penangkapan terhadap pelaku di tidak jauh dari lokasi kejadian, selang beberapa saat setelah Kejadian.

“Alhamdulillah kurang dari satu jam pelaku dapat kami amankan tanpa melakukan perlawanan,” ujar Kapolsek Kompol Suparman, pelaku langsung kami gelandang ke Mapolsek Cibeunying Kidul untuk dilakukan penyidikan, tambahnya.

Adapun menurut keterangan Saksi FB, awalnya korban terlihat sedang ngobrol dengan pelaku di sekitar TKP tidak lama kemudian terdengar pelaku dan korban cekcok dan saling dorong. Selanjutnya pelaku terlihat masuk kedalam rumah dan tidak lama kemudian kembali menghampiri korban dan menarik rambut korban dari arah belakang sambil pelaku mengeluarkan pisau yg diselipkan di pinggang di balik baju pelaku, lalu pelaku menyayat leher kiri korban dengan pisau dari arah belakang, kemudian saat korban berbalik pelaku menusuk dada korban sebanyak dua kali, menusuk bahu kanan satu kali, dan menyayat kening korban satu kali.

Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartono S.I.K., M.Si., M.Han..,ditempat yang berbeda mengatakan, sangat mengapresiasi kinerja Unit Reskrim Polsek Cibeunying Kidul Polrestabes Bandung.

“Berkat kesigapan Unit Reskrim serta Piket Fungsi, kurang dari satu jam Pelaku dapat diamankan,” kata Kapolrestabes Bandung.

Sementara Kapolsek Cibeunying Kidul KOMPOL SUPARMAN, A. Md.,S.E.,M.M,. menjelaskan bahwa peran aktif warga masyarakat dalam memberikan kesaksian dapat mempercepat proses penangkapan.

“Kami ucapkan terima kasih kepada warga masyarakat yang telah berperan aktif dalam penangkapan tersangka,” pungkasnya.

 

Berita Terkait

Halal Bihalal Perbarindo Bandung Raya: Momentum Perjuangan BPR di Tengah Persaingan Ketat
HAK JAWAB: Bantahan Yayasan Pemulihan Natura Indonesia (Ultra) Atas Tuduhan Komersialisasi
Ziarah dan Mengenang Pelaku Sejarah: Viper Indonesia Menghormati Warisan Perjuangan
BasCamp Viper – Never Die Jadi Saksi Kebersamaan: Pemuda Pancasila Jabar, IKB Brigez, dan Bapora Bersatu untuk Lansia
LSM TUAR BERSATU dan ORMAS BRIGEZ DPC CIBEUNYING KIDUL Gelar Santunan Anak Yatim dan Kaum Dhuafa
Pemkot Bandung Diminta Tutup THM Selama Ramadan
DPRD Bandung Geram Tempat Hiburan Malam Tetap Buka saat Ramadan
Efisiensi Anggaran, DPRD Kota Bandung Setop Perjalanan ke Luar Negeri

Berita Terkait

Senin, 28 April 2025 - 05:16 WIB

Bentrok Warnai Eksekusi Showroom di Makassar, Polisi Kerahkan 900 Personel

Jumat, 25 April 2025 - 14:06 WIB

Kinerja Panitia Kongres IV IKA SMANSA Disoroti Sejumlah Alumni Lintas Angkatan, Ir. Arfandy : Sampai Hari Ini Belum Ada Calon Ketua Karena Tidak Ada Penjaringan

Jumat, 25 April 2025 - 10:30 WIB

Polisi Berantas Premanisme di Kawasan Industri, Tiga Pelaku Diamankan

Rabu, 23 April 2025 - 16:32 WIB

Liga A5 Cup Kembali Digelar, Total Hadiah Capai 22 Juta Rupiah

Rabu, 23 April 2025 - 15:00 WIB

Aliansi Masyarakat Sukabumi Soroti Lemahnya Sistem Perlindungan Perempuan Pasca Kasus Kekerasan Seksual Oknum Dokter

Rabu, 23 April 2025 - 05:46 WIB

13 Tahun Terbaring, Kapolres Pelabuhan Makassar Datangi Warga Lumpuh dan Bawa Harapan Baru

Selasa, 22 April 2025 - 05:22 WIB

Jaga Gerbang Ekonomi, Kapolres AKBP Rise dan Pelindo Sepakat Perkuat Pengamanan Pelabuhan Makassar

Jumat, 18 April 2025 - 14:22 WIB

Polsek Ujung Tanah Amankan Gereja Saat Jum’at Agung, Ibadah Jemaat Khidmat dan Aman

Berita Terbaru